Sunday, June 10, 2012

Data dan Fakta: Spanyol vs Italia

Dua tim dengan nama besar di Benua Biru akan saling beradu taktik dan strategi malam nanti. Italia melawan Spanyol dipastikan akan menyita atensi publik saat keduanya bertemu di laga perdana grup C Euro 2012.
Berikut data dan fakta yang mengiringi langkah mereka sebelum laga di Stadion PGE Arena, Gdsank tersebut.
  • Menang 8 kali, 11 kali seri dan 10 kali kalah, itulah rekor Spanyol saat menghadapi Italia. Namun 7 kemenangan didapat Spanyol saat pertandingan ujicoba.
  • La Furia Roja memenangkan 41 pertandingan dari total 45 pertandingan kompetitif terakhir dan 14 di antaranya diraih secara beruntun.
  • Di Euro 2008, Spanyol mengalahkan Italia melalui adu penalti setelah hanya bermain 0-0 di babak delapan besar.
  • Sebelum laga nanti, Iker Casillas berhasil memecahkan rekor Edwin van der Sar setelah menciptakan rekor 73 pertandingan tanpa kebobolan.
  • Pada pertemuan terakhir kedua tim, Italia mampu mengalahkan Spanyol berkat gol Riccardo Montolivo dan Alberto Aquilani dalam laga persahabatan bulan Agustus 2011 lalu.
  • Dengan 6 gol yang diciptakannya, Antonio Cassano memastikan diri sebagai top skor Italia di babak kualifikasi.
  • Italia hanya mampu memenangkan 2 pertandingan terakhir mereka di Euro dari sembilan pertandingan. SIsanya, lima kali imbang dan dua kali kalah.
  • Tidak ada pemain Italia yang dibawa Prandelli berhasil menciptakan lebih dari 10 gol. Koleksi gol Antonio Di Natale dan Daniele De Rossi tertahan di angka tersebut.
    sumber

No comments:

Post a Comment